Siak ,(Media Geser) – Reses tidak hanya giat untuk menjaring aspirasi, keluhan, saran maupun masukan masyarakat, tapi juga menjadi ajang silaturahim dengan masyarakat di lima titik di Kecamatan Kandis Kabupaten Siak yang dilakukan Anggota DPRD Provinsi Riau, Soniwaty dari Fraksi PDI Perjuangan Selasa (21/02/2023).
Adapun acara reses yang diadakan dimulai dari Desa sugai Gondang, Desa Belutu,Desa Pencing Bekulu, Kelurahan Kandis dan Desa Sam-Sam atau sering disebut Dusun libo Waduk.Dihadapan masyarakat, Srikandi Partai moncong Putih ini menyampaikan bahwa reses yang dilaksanakannya sebagai aturan sesuai kinerja Anggota DPRD Provinsi Riau sebagai perwakilan Rakyat daerah pemilihannya.
“Reses sejatinya ajang silaturahim, kalau mengenai Reses ini merupakan bagian dari tanggung jawab wakil rakyat, diberikan tugas serta kepercayaan oleh masyarakat untuk duduk di legislatif khususnya di DPRD Riau,” ujar Anggota DPRD Provinsi Riau ini.
“Saya sudah dua periode dipercayakan di DPRD Provinsi Riau Tahun 2014-2019, 2024 ini. Terima kasih kepada masyarakat yang masih dipercayakan sebagai Wakil Rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Siak ,”sebut Soniwaty.Dikatakannya lagi, dirinya selalu menampung dan memperjuangkan aspirasi keluhan masyarakat di daerah pemilihannya, seperti dibidang pendidikan, membantu perijinan usaha membantu ketrampilan ibu ibu, ijin gereja dan pembibitan ikan, dan sebagainya.
“Selagi saya dipercayakan masyarakat untuk duduk dikursi di DPRD Provinsi Riau , dibumi Lancang Kuning ini , saya tetap menerima aspirasi dari masyarakat,” ujar Soniwaty komisi III ini.
Namun menurut Soniwaty lagi, untuk menerima aspirasi dari masyarakat tentunya harus proses sesuai aturan presedur melalui dari Kepala Desa baik di Pemerintahan tingkat Kabupaten.
“Sesuai dengan aturan, kita tidak bisa mendahului pemerintah setempat dan tidak boleh berjanji kepada masyarakat namun kita tetap bekerja untuk masyarakat,”ucapnya.
Disamping itu, salah satu dari wargaDesa sam sam dusun libo Rt01/Rk16 Desa Sam-Sam Dusun Libo, mengucapkan terima kasih kedatangan Soniwaty sebagai anggota DPRD Provinsi Riau yang sudah datang kedaerah pemilihanya tersebut dengan acara reses yang sudah menerima aspirasi masyarakat dengan nyata secara langsung.
“Kami merasa senang dan bersyukur kepada Ibu Soniwaty yang selama ini ibu duduk sebagai anggota DPRD Provinsi Riau sudah 2 periode lamanya selalu datang dan mau turun langsung kedaerah ini. Dan mau mendengarkan keluhan kami sebagai aspirasi masyarakat kami sudah menikmatinya,” kata Pak Irpan Giawa yang sudah 30 tahun lamanya berdomisili di Dusun Libo.” Kamipun sangat berharap kepada Ibu Soniwaty, Semoga diberikan kesehatan dan bisa duduk lagi sebagai anggota DPRD Provinsi Riau untuk periode kedepannya, biar bisa lagi kami mengadu untuk kepentingan masyarakat yang ada di Desa Sam-Sam ini maupun daerah lain.” Harap sejumlah warga.
Soniwaty, Anggota DPRD Provinsi Riau istri dari Ir Henrik Sitompul mantan kadis provinsi riau ini memberikan sembako berbentuk oleh-oleh beberapa warga dilima desa dan kelurahan sesuai undangan acara reses.
Dalam setiap acara reses dilaksanakan di daerah tersebut, dihadiri masing- masing Perangkat Desa dan para orang tua adat setempat sehingga acara kegiatan berjalan aman dan lancar.
Laporan: Sariaman Purba