Monitoring SPBU, Polres Rohul Pastikan Stok BBM Aman

oleh -569 views

Rokan Hulu,(Media Geser) – Menjadi program prioritas Polri, Jajaran Polres Rokan Hulu (Rohul) di bawah Komando AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH, memastikan distribusi atau penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) betul-betul terlaksana dengan optimal kepada masyarakat.

Atas hal tersebut, Selasa (30/8/2022), Kapolres Rohul AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH langsung memerintahkan Kasat Reskrim AKP D Raja Putra Napitupulu SIK untuk mengintensifkan memonitoring Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di berbagai lokasi untuk mencegah gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), memantau stok dan mencegah terjadinya penyalahguna BBM.“Kami mengecek ketersediaan Bio Solar pada SPBU yang ada di Wilayah Hukum (Wilkum) Polres Rohul seperti SPBU Pasir Pangaraian, Kecamatan Rambah dengan Nomor 14.285.680, Quota BIO Solar 10.400 Ton, Pertalite 30600 Ton, Harga Rp. 5150 bio solar Rp.l 7650. Pertalite, SPBU Simpang Kumu Kecamatan Rambahhilir, Nomor 14.284.646, Quota BIO Solar 24 Ton, Pertalite 12 Ton, Harga Rp. 5.150,” terangnya.

Kemudian, Raja merincikan, SPBU Talikumain Kecamatan Tambusai Nomor 13.285.608, Quota Bio Solar 24 Ton, Pertalite 24 Ton, Harga Rp. 5.150 dan Rp. 7.650, SPBU Rantau Kasai Kecamatan Tambusai Utara, Nomor 14285673, Quota Bio Solar 0, Pertalite 16 Ton, Harga Rp. 7650, SPBU Des Kepenuhan Barat Kecamatan Kepenuhan Nomor 14.285.6100, Quota Bio Solar 16 Ton, Pertalite 16 Ton, Harga Rp 7650.

“Selanjutnya, SPBU Kota Tengah Kecamatan Kepenuhan, Nomor 14.285.140, Quota Bio Solar 0, Pertalite 3 Ton, Harga Rp. 7650, SPBU Pematang Tebih Kecamatan Ujungbatu, Nomor 14.285.677, Quota Bio Solar 24 Ton, Pertalite 16 Ton, Harga Rp. 5.150 Rp 7.650, Situasi antrian melebihi pintu masuk SPBU sekitar 100 Meter, SPBU Ujungbatu, Kecamatan Ujungbatu, Nomor 14.284.605, Quota Bio Solar16 Ton, Pertalite 16 Ton, Harga : Rp. 7650 / Rp. 5.150, situasi Antrian antrian truck 1 Km,” paparnya.

Seterusnya, SPBU Pagaran Tapah Kecamatan Pagaran Tapah, Nomor 14.285.6102, Quota Bio Solar 0 Ton, Pertalite 15 Ton, Harga Rp. 5150 (Bio Solar) Rp. 7650 (Pertalite) situasi antrian mencapai sekitar 100 Meter, SPBU Tandun Kecamatan Tandun, Nomor 14.285.679, Quota Bio Solar 16 Ton, Pertalite 16 Ton, Harga tetap.

“SPBU Aliantan, Kecamatan Kabun, Nomor 14.285.6122, Quota Bio Solar 8 Ton, Pertalite 16 Ton, Harga Rp. 7650, Situasi Antrian aman, antrian masih dalam areal SPBU dan SPBU Rambahsamo, Kecamatan Rambahsamo, Nomor SPBU 14-285-6118, Quota Bio Solar 8 Ton, Pertalite 16 Ton Harga Rp. 5150 bio solar Rp 7650 pertalite,” rincinya.

Masih Eks Kapolsek Tambusai Utara ini, menerangkan, secara umum dari 11 SPBU di Wilkum Polres Rohul, kondisinya saat dipastikan baik penyaluran dan stok dalam keadaan lancar dan kondusif.

“Meski ada antrian di beberapa SPBU, namun situasi tetap lancar, Kami tidak menemukan adanya, penimbunan maupun penyalahgunaan BBM lainnya,” paparnya.

Sementara itu, Kapolres Rohul AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH di dampingi Kasubsi Sihumas Aipda Mardiono Pasda SH, menyampaikan monitoring BBM di SPBU ini akan terus intens dilakukan, sehingga distribusi, penyaluran atau peruntukan BBM tidak terjadi penyalahgunaan.

Pangucap, menyebut, pemerintah tentu merumuskan penyediaan BBM sesuai dengan peruntukannya, termasuk Masyarakat maupun terhadap kebutuhan industri, maka akan disiapkan sesuai kuota sektor industri.

“Kami menjaga situasi tersebut tetap kondusif dan sesuai jalur, maka ketersediaan BBM akan tetap mencukupi kebutuhan masyarakat,” lanjutnya.

“Sehingga keberadaan BBM yang secara riil, stok sebenernya tercukupi, ini betul-betul bisa kita jaga dan pertahankan,” tandas Pangucap.

(Ismail Marpaung/Humas Polres Rohul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.